WARTA KOTA, SEMANGGI - Selebritas seksi Nikita Mirzani akan menjalani pemeriksaan di Direktorat Reserse Kriminal Khusus (Ditreskrimsus) Polda Metro Jaya (PMJ), Senin (26/2/2018) pukul 10.00.
Pemeriksaan tersebut terkait tahap penyidikan dan persiapan gelar untuk penetapan tersangaka terhadap terlapor SA.
“Penyidikan ini laporan atas penyebaran tweet palsu Nikita Mirzani dengan konten penghinaan terhadap Panglima TNI terdahulu Jenderal Gatot Nurmantyo, telah menemui titik terang,” kata Muanas Alaidid, Kuasa Hukum Nikiti ketika dikonfirmasi, Senin (26/2/2018).
Baca: Rita Widyasari Ungkap Miryam S Haryani Hobi Tonton Berita Gosip
Tweet penghinaan terhadap mantan Panglima TNI Gatot Nurmantyo telah dilakukan penyelidikan digital forensik oleh penyidik. Tweet tersebut bukanlah tweet dari Twitter Nikita Mirzani.
“Maka itu jelas terhadap orang-orang yang menggunakan tweet itu sebagai informasi yang seolah-olah benar, harus dipertanggungjawabkan secara hukum. Pemeriksaan atas laporan Nikita Mirzani sudah memasuki tahap akhir, dan tegas statement kami perkara ini akan terus ditindaklanjuti,” papar Muanas.
Ditengah gencarnya penyebaran informasi hoax, lanjut Muanas, pihaknya berharap penyidik cepat menetapkan SA sebagai tersangka, agar perkara tersebut cepat dilimpahkan ke pengadilan untuk disidangkan, sebagai efek jera untuk menghentikan penyebaran hoax di kalangan masyarakat.
Baca: Jokowi: Yang Tidak Setuju UU MD3 Silakan Berbondong-bondong ke MK
Sebelumnya, Nikita Mirzani melaporkan beberapa akun media sosial dan beberapa orang ke Mapolda Metro Jaya, Kebayoran Baru, Jakarta Selatan, Senin (9/10/2017).
Pelaporan tersebut terkait akun Twitter-nya yang menyebut bahwa dirinya menghina mantan Panglima TNI Gatot Nurmantyo.
0 Response to "Hari Ini Polisi Periksa Nikita Mirzani Terkait Tweet Hoax Menghina ... - Warta Kota"
Post a Comment