Hadiri Perkemahan, Kapolda Jatim Ajak Pramuka Perangi Hoax - Detikcom (Siaran Pers)

Bojonegoro - Kapolda Jawa Timur Irjen Pol Machfud Arifin mengajak generasi muda khususnya yang tergabung dalam pramuka untuk perangi informasi bohong atau hoax. Tak hanya hoax saja, menurut Machfud, narkoba juga menjadi salah satu hal yang wajib dihindari.

"Banyak informasi menyesatkan serta tidak bertanggungjawab yang dapat memecah persatuan sesama warga negara. Hal ini, tentu harus kita lawan dengan tidak mudah percaya kabar hoax," ujar Machfud saat apel Kemah Perkemahan Bhakti Saka Bhayangkara (Pertikarada) di Bumi Perkemahan Wana Tirta Dander, Bojonegoro, Sabtu (3/3/2018).

Machfud yang didampingi Kapolres Bojonegoro AKBP Wahyu S Bintoro, Bupati Bojonegoro Suyoto, dan Dandim 0813 Bojonegoro Letkol Redinal Dewanto, mengatakan saat ini Polda Jatim telah menangkap beberapa pelaku penyebar hoax.

Kapolda Jatim mengajak anggota pramuka memerangi hoax Kapolda Jatim mengajak anggota pramuka memerangi hoax (Foto: istimewa)
Untuk itu, Machfud berharap anak-anak muda yang tergabung di pramuka senantiasa berkegiatan positif. Hal ini sebagai upaya melindungi diri dari kegiatan yang tidak bermanfaat seperti menyebarkan hoax atau mengonsumsi narkoba. Dia juga mengingatkan anak-anak muda untuk bijak dalam memanfaatkan teknologi.

"Teknologi itu bagai pisau bermata dua, bisa digunakan baik bisa juga digunakan untuk kejahatan," tegas Machfud.

Sementara itu, berbagai atraksi digelar saat apel besar, di antaranya semaphore, ketangkasan, dan keterampilan dalam membantu kecelakaan lalu lintas, hingga atraksi bela diri.

Narkoba juga agar diperangi Narkoba juga agar diperangi (Foto: istimewa)
Perkemahan Pertikarada se-Jatim ini dikuti 2.000 perwakilan dari seluruh kabupaten. Kegiatan yang dimotori oleh Direktorat Pembinaan Masyarakat (Ditbinmas) Polda Jatim ini akan berlangsung selama tiga hari.

Tak lupa, Machfud berpesan kepada pengurus pramuka Saka Bayangkara untuk menggelar kegiatan ini secara rutin. Dia berharap, kegiatan ini bisa menjadi wadah anak-anak muda untuk terus berkembang dan menjadi penerus bangsa yang baik.

"Kegiatan ini harus dilanjutkan minimal setahun sekali. Tidak harus di Bojonegoro, bisa di Banyuwangi, Mojokerto atau daerah lainnya yang sejuk," tambah Machfud.
(iwd/iwd)

HALAMAN 2

Related Posts

0 Response to "Hadiri Perkemahan, Kapolda Jatim Ajak Pramuka Perangi Hoax - Detikcom (Siaran Pers)"

Post a Comment