In Picture: Ada Kafe Hoax di Kawasan Taman Impian Jaya Ancol - Republika Online

REPUBLIKA.CO.ID, JAKARTA -- Istilah hoax sudah sangat akrab di telinga generasi millennial. Kata dalam bahasa Inggris itu bisa dimaknai sebagai berita palsu, cerita bohong, lelucon, kenakalan, sampai olokan.

Gerai kuliner Kafe Hoax di kawasan Taman Impian Jaya Ancol Jakarta mengusung tema tersebut untuk menu-menu yang dihadirkan. Hampir seluruh nama masakan dan minuman yang ditawarkan menggunakan nama yang disinyalir sebagai hoax.

 

"Tagline kami adalah 'perlu diuji kebenarannya'. Kami sengaja memilih konsep hoax supaya menarik kalangan muda yang akrab dengan hal-hal kekinian," ungkap Haryanto, General Manager Departemen Retail Taman Impian Jaya Ancol.

 

Ia menjelaskan bahwa semua menu yang dihadirkan adalah masakan dan minuman dari seantero Nusantara yang dikemas dengan kreatif. Wujud kreativitas itu tampak dari penentuan nama menu, cara penyajian, serta interior dan bagian luar Kafe Hoax.

In Picture: Ada Kafe Hoax di Kawasan Taman Impian Jaya Ancol - Republika Online

HALAMAN 2

Related Posts

0 Response to "In Picture: Ada Kafe Hoax di Kawasan Taman Impian Jaya Ancol - Republika Online"

Post a Comment