Merdeka.com - Polemik soal patung dewa Kwan Kong di Tuban belum usai. Kabar hoax terus beredar. Yang terbaru kini beredar isu patung Jenderal Soedirman dipersulit sementara patung dewa bisa berdiri bebas.
TNI telah menghubungi pihak Yayasan Jenderal Soedirman. Mereka memastikan kabar tersebut hoax alias tidak benar.
"Sudah dicek ke Yayasan Panglima Soedirman, informasi tersebut hoax. Tidak ada kesulitan menempatkan patung tersebut," demikian informasi dari Puspen TNI, Kamis (10/8).
TNI menjelaskan patung tersebut akan diresmikan tahun depan. Untuk selanjutnya merupakan kewenangan dari Yayasan Jenderal Sudirman.
TNI pun meminta masyarakat tak mempercayai berita hoax dan saling menghargai perbedaan suku dan agama.
[ian]
0 Response to "TNI tegaskan kabar patung Jenderal Sudirman dipersulit hoax! - merdeka.com"
Post a Comment